Selasa, 23 Maret 2010

Figur Syarif Hidayat Masih Laris Manis

0 komentar
MURATARA- Munculnya nama Syarif Hidayat seakan menghapus kerinduan para pendukungnya, terutama di Kecamatan Rawas Ulu dan Ulu Rawas. Salah seorang warga Ulu Rawas, Aji mengungkapkan setelah melihat foto HM Syarif Hidayat di surat kabar terbitan lokal, rasa rindunya terhadap sosok mantan Sekda Musi Rawas itu bisa terobati.
“Sudah lama kami tidak melihat foto Pak Syarif di koran.Tiba-tiba muncul. Saya pikir, dengan melihat fotonya, seolah-olah yang nyalon bupati itu dia (Syarif, red), tutur Aji.
Mengenai seruannya untuk mendukung salah satu kandidat calon, tentu saja menjadi perhatian tersendiri. “Walaupun Pak Syarif dak ngalon, tapi denga dia merestui salah satu kandidat, tentu saja kami ikuti. Saya berharap kepada pendukungnya di wilayah Muratara maupun di kecamatan lain, menaati apa yang dia serukan,” imbuhnya.
Hal senada disampaikan Andi, warga Kecamatan Rawas Ulu. Menurutnya, dengan tampilnya Syarif Hidayat walaupun hanya dibalik layar tentu saja mengingatkan kembali memori Pemilukada 2005, dimana saat itu dia dikalahkan secara terhormat. Bisa jadi, hal tersebut menjadi motivasi tersendiri bagi pendukungnya untuk berjuang bersama menuju satu tujuan yakni memenangkan Pemilukada, 5 Juni mendatang.
Sebagaimana diketahui angin segar sedang menaungi pasangan HM Isa Sigit-Agung Yubi Utama atau disingkat MISI-AGUNG. Betapa tidak, jika sebelumnya hasil survei Detik Silampari menempatkan pasangan gabungan agamais dan teknokrat ini diurutan teratas, kini mereka mendapat spirit baru berupa restu dan dukungan dari tokoh Muratara yang paling berpengaruh, HM Syarif Hidayat.
“Dari ucapan yang keluar dari kanda Syarif, dia telah memberikan dukungan dan merestui pasangan Isa Sigit-Agung untuk mengikuti suksesi Pemilukada Mura, 5 Juni mendatang bersama tiga pasangan lain masing-masing, H Ridwan Mukti-H Hendra Gunawan, H Senen Singadilaga-Sudirman Masuli dan Wazanazi Wahid-Untung Supriyanto,” ungkap Ketua Ketua Tim Pemenangan MISI-AGUNG, A Bastari Ibrahim didampingi anggota partai pengusung dari Hanura, Marwan Chandra dan Leo Adenora serta dari Barnas, Samiri, kepada Linggau Pos beberapa hari lalu.
Menurut Bastari, pengurus partai pengusung seperti PKPB, Barnas, Hanura dan RepublikaN telah melakukan komunikasi intensif dengan tokoh-tokoh Muratara dalam rangka menggalang dukungan untuk pasangan Isa Sigit-Agung.
“Dan kami juga sudah melakukan pembicaraan secara khusus dengan kanda Syarif Hidayat, yang berdasarkan hasil survei di lapangan figurnya masih tetap menjadi idola dan disenangi masyarakat. Kesimpulannya, mantan Sekda Kabupaten Musi Rawas itu dengan tegas merestui dan mendukung pasangan MISI-AGUNG,” tegasnya.
Pernyataan Syarif ini, lanjut Bastari, tentu saja melegakan hati sekaligus mempunyai spirit tersendiri dalam rangka memenangkan MISI-AGUNG. “Karena kita ketahui, kanda Syarif merupakan calon Bupati Musi Rawas pada Pemilukada 2005 lalu. Waktu itu, dia “menang”. Nah, kami berharap dengan dukungan kanda Syarif, maka massanya yang berjumlah puluhan ribu akan berpindah ke MISI-AGUNG dan menjadi penyokong utama bagi pasangan tersebut. Belum lagi dukungan dari massa Agung dari Musi, tentu saja sangat mempengaruhi hasil akhir Pemilukada nanti,” tuturnya.
“Dengan pernyataan sikap politik kanda Syarif serta dukungan tokoh-tokoh Muratara baik yang berdomisili di Palembang maupun Jakarta, kami optimis pasangan MISI-AGUNG bisa meraih kemenangan. Dan kami tak akan ragu-ragu lagi atas hal itu,” tambahnya.(03)

0 komentar:

Posting Komentar