Rabu, 07 April 2010

Jembatan Air Gegas Mulai Dikerjakan

0 komentar

foto : istimewa
JEMBATAN : Camat Tarmizi meninjau proyek pembangunan jalan dan jembatan di wilayah Kecamatan Suka Karya.

SUKA KARYA- Camat Suka Karya, Tarmizi didampingi Kades Ciptodadi beserta tokoh masyarakat, Senin (5/4) meninjau proyek pembangunan sejumlah jalan dan jembatan di wilayah Kecamatan Suka Karya.

Adapun sarana prasarana yang telah diperbaiki adalah jembatan sungai Tamelat yang menghubungkan Desa Sugi Waras Kecamatan Suka Karya dengan Desa Marga Tani Kecamatan Jaya Loka. 
“Alhamdulillah sekarang sedang diproses pembangunan jembatan di Air Gegas di Desa Sugi Waras,” ujarnya.
Dirinya selaku camat mengucapkan terima kasih kepada PT Medco atas kepeduliannya terhadap pembangunan infrastruktur dasar di wilayah Kecamatan Suka Karya.
Selain itu masyarakat juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati karena dibawah kepemimpinan mantan anggota Komisi I DPR RI itu pembangunan cukup merata. Dibidang pendidikan misalnya, di Kecamatan Suka Karya sudah ada SMP dan SMA negeri, sehingga orang tua atau wali murid tidak perlu lagi mengeluarkan biaya besar untuk menyekolahkan anaknya di luar daerah.
Kemudian masalah jaringan listik. “Alhamdulillah, di Kecamatan Suka Karya sudah terpasang lampu jalan dimana keberadaannya sangat membantu masyarakat. Untuk itu, saya secara pribadi maupun atas nama pemerintah mengajak semua pihak mari sama-sama memelihara aset tersebut,” imbuhnya seraya menambahkan semua itu tak lepas atas perjuangan dan kebaikan Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti.(03)

0 komentar:

Posting Komentar