Senin, 10 Mei 2010

Kantor Camat Rupit Perlu Direnovasi

0 komentar
MUARA RUPIT- Beberapa bangunan pemerintah di Kabupaten Musi Rawas saat ini kondisinya masih ada yang memprihatinkan dan tidak layak untuk digunakan. Salah satunya bangunan Kantor Kecamatan Muara Rupit. 

Pantauan koran ini, Sabtu (8/5) beberapa ruang pelayanan dikantor tersebit terlihat kurang memadai. Soalnya ruangan tersebut tidak layak untuk dipakai, mengingat pada musim hujan sering mengalami kebocoran. Bahkan ada ruangan terlihat mulai usang dimakan usia. 

Bangunan tersebut merupakan bangunan yang sejak lama didirikan dan hingga kini masih belum mendapatkan perhatian. Baik renovasi ataupun pembangunan demi kelancaran pelayanan kepada masyarkat. Beberapa kamar mandi dalam bangunan tersebut juga terlihat sudah tidak dapat dipergunakan lagi dan beberapa pintu yang sudah rusak. 

Camat Muara Rupit Alwi Roham ditemui diruang kerjanya mengaku sudah mengajukan rencana perehapan beberapa ruangan kantornya. “Saya sudah mengajukan perehapan bangunan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Mura pada APBD-P. Dan sampai saat ini kami masih menunggu” jelasnya. 

Pembangunan dan perbaikan infrastruktur Pemerintah Kecamatan disemua daerah di Kabupaten Musi Rawas memang belum merata. Dari investigasi dilapangan, masih banyak dijumpai bangunan yang usang dan tidak memadai di beberapa kecamatan diwilayah Kabupaten Mura. Beberapa masyarakat berharap Pemkab Mura bisa dengan cepat mengambil tindakan dan langkah-langkah untuk mengatasi masalah tersebut agar proses kegiatan Pemerintahan Kecamatan akan lebih baik dan maksimal.(mg02)

0 komentar:

Posting Komentar