Jumat, 21 Januari 2011

KUPT Pertanian Minim Fasilitas

0 komentar
RAWAS ILIR- Kantor Unit Pelayanan Teknis (KUPT) Pertanian Kecamatan Rawas Ilir mengalami kekurangan fasilitas penunjang. Diantaranya belum adanya aliran listrik, air bersih serta jalan menuju ke kantor. Informasi ini diungkapkan Damudin, Kepala KUPT Pertanian Kecamatan Rawas Ilir kepada kontributor koran ini, Kamis (20/1).
“Jalan untuk menuju kantor KUPT saat ini masih numpang dipekarangan SMA Negeri Bingin Teluk,” ungkap Damudin.
Kurangnya fasilitas pendukung ini menurut Damudin menjadi kendala pihaknya saat membuat laporan admistrasi. Bahkan saat melaksanakan tugas dirinya mengaku kewalahan karena KUPT Pertanian Kecamatan Rawas Ilir belum memiliki staf.
“Saat ini tenaga penyulu desa masih banyak yang kurang. Untuk Kepala Cabang Dinas baru (KCD) sekarang baru ada satu yakni Tanaman Pangan dan Holtikultura,” jelasnya.
Terpisah KCD Pertanian Kecamatan Rawas Ilir yang membidangi bidang Tanaman Pangan dan Holtikultira Basri Rahmadi mengatakan pada 2010 lalu telah meberikan bantuan tanaman bibit jagung untuk lahan seluas 110 hektar. Adapun desa yang mendapat bantuan bibit jagung tersebut yakni, Desa Beringin Makmur I, Beringin Makmur II, Tanjung Raja, dan Desa Mandi Angin. “Bibit jagung tersebut dibagikan sesuai dengan kelompok tani yang sudah dibentuk oleh desa masing-masing,” jelasnya.(K-1)

0 komentar:

Posting Komentar